Posts

Showing posts from January, 2015

Mendadak Mudik

Image
Liburan akhir tahun 2014 lagi-lagi saya habiskan di tanah Sumatera. Kenapa saya bilang kalau ini lagi-lagi? Karena tahun lalu pun saya pergi ke Sumatera, Lampung tepatnya. Sebenarnya, tahun lalu tidak benar-benar liburan, tapi ada acara keluarga. Namun, disempatkan untuk jalan-jalan walau hanya ke Pantai Mutun dan makan bakso di Lampung yang paling ternama, Sony :D Liburan cum mudik di akhir tahun ini tidak direncanakan, tapi entah bagaimana ceritanya ternyata keluarga besar memutuskan untuk mari kita pulang kampung. Jadilah, tiga mobil menuju Baturaja, Lahat, dan Pagar Alam pada 25 Desember 2014-1 Januari 2015. Saya sendiri bukan termasuk orang yang rajin pulang kampung. Terakhir pulang kampung kalau tidak salah di 2004. Artinya, 10 tahun yang lalu. Rasa kangen pada kampung halaman sering muncul. Kangen pada suasana yang kekeluargaan, udara dingin, jajaran sawah dan pohon kopi, juga rumah panggung. Jajaran Bukit Barisan Kebun Kopi Kampung saya, Lahat , terkenal...